POLITICS

Membaca Formasi Duduk Puan Antara Jokowi dan Anies di Formula E-Prix

Indonesiaplus.id – Formasi duduk Ketua DPR Puan Maharani diapit Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan saat menyaksikan gelaran balapan Formula E 2022 Jakarta E-Prix, pada Kamis 4 Juni menjadi perbincangan hangat warganet.

Di media sosial lengkap dengan beragam tanggapan muncul, termasuk pengamat politik, Fadhli Harahap hal ini menyimbolkan posisi Puan strategis dalam dinamika politik nasional ke depan.

“Saya kira bukan kebetulan Puan berada di tengah, diapit Pak Jokowi dan Pak Anies. Apalagi selentingan kabar Anies mempersilahkan Mbak Puan duduk di tengah-tengah mereka,” ujar Harahap di Jakarta, Ahad (5/6/2022).

Direktur Eksekutif Sudut Demokrasi Riset dan Analisis (SUDRA) menilai posisi PDI Perjuangan dan Puan Maharani sangat strategis karena hanya PDI Perjuangan yang bisa mengusung calon presidennya sendirian tanpa harus melibatkan partai politik lain.

Dengan itu menjadi kekuatan besar bagi PDI Perjuangan dan Puan Maharani sebagai calon berpotensi besar diusung, sehingga semua tokoh nasional ingin dekat dan bahkan ikut gerbong partai berlambang kepala banteng moncong putih tersebut.

“Hanya PDI Perjuangan parpol yang bisa mengusung calonnya sendiri karena telah memenuhi ambang batas presidential threshold 20 persen. Artinya PDI Perjuangan punya posisi penting dan menentukan,” ujarnya.

Siapapun berkepentingan di Pilpres 2024 akan berusaha keras mendekati Puan yang berpotensi besar diusung sebagai capres maupun cawapres dari PDIP.

“Pak Jokowi meskipun Presiden, tetapi bukan ketua umum partai politik, sehingga berkepentingan dengan Puan dan PDI Perjuangan di Pilpres 2024. Begitu Mas Anies, meski elektabilitas lumayan tinggi tetapi tidak ada kepastian partai pengusung, sehingga opsi mendekat ke Mbak Puan dan PDIP adalah pilihan logis,” tandas Harahap.[had]

Related Articles

Back to top button