HUMANITIES

Daya Tarik Magis Tari Bajidor, Ajak Penonton Joget Bersama

Kamis, 5 Januari 2017

Indonesiaplus.id – Penampilan apik dan lincah para penari dengan memancarkan efek magis, serta menyita perhatian penonton.  Setiap penonton pun terbawa hanyut ke dalam suasana, sehingga merangsek ke hadapan panggung lalu ikutan berjoget.

Itulah suasana meriah mewarnai pertunjukan bajidor di Teater Kotak Jurusan Tari Institut Seni Budaya Indonesia (ISBI) Bandung, Jalan Buahbatu, Kota Bandung, Jawa Barat, Rabu (4/1/2017).

Kelihaian para penari kentara saat mereka menampilkan aksi individu, mempraktikkan gerakan kompleks yang terdiri atas goyang pinggul dan ayunan tangan nan luwes. Sembari menunjukkan serangkaian gerakan, penari menampakkan ekspresi semringah dengan menebarkan kesan gembira. Tampilan itu menuai respons meriah, membuat semakin ramai.

Pada sesi pertengahan pertunjukan, pembawa acara mengundang para penonton yang ingin berpartisipasi, ngibing di panggung dengan iringan lagu yang sesuai dengan keinginannya. Sebagian penonton menunjukkan tarian penuh improvisasi, cenderung bersumber dari spontanitas.

Kendati demikian, personel nayaga begitu jeli membaca situasi, begitu lihai menyingkronkan irama musik dengan ritme gerakan.

Tiga sinden pun mempersembahkan vokal merdu yang memantapkan keutuhan pertunjukan, menembangkan sejumlah lagu untuk mengiringi tarian, di antaranya, “Kembang Gadung”, “Tepang Sono”, “Bangbung Hideung”, “Goyang 25”, “Baju Loreng”. Terkadang, mereka melakukan improvisasi, mengubah sebagian lirik guna menyesuaikan dengan situasi yang sedang berlangsung.

Dari suasana terkesan sepi, hanya tampak beberapa orang yang menunggu pertunjukan berlangsung. Namun, permainan musik berirama repetitif tersuguh dengan tempo kencang pada bagian pembukaan pertunjukan berhasil menyedot animo penonton, terus berdatangan sampai memadati area panggung.

Pertunjukan sebagai suguhan merupakan pemanasan menjelang acara puncak bertajuk “Terapi” di Gedung Kesenian Sunan Ambu ISBI, Kamis 12 Januari 2017. Dalam acara nanti bakal tersuguh pertunjukan sejumlah jenis tari tradisional, seperti Cikeruhan, Topeng Klana, Cendrawasih Bali, serta Rasjati. Guna memeriahkan tampilan acara, penyelenggaran akan menghadirkan banyak bintang tamu, di antaranya, Rita Tila, Ria Talenta, Ega Robot Ethnic Percussion, serta Samba Sunda.[Mor]

Related Articles

Back to top button