Dalam Skuad Arsenal, Arteta Akui Sengaja Tak Masukkan Guendouzi

Indonesiaplus.id – Sengaja tidak memasukkan nama Matteo Guendouzi dalam skuad The Gunners saat meladeni Southampton, Jumat (26/6/2020) dini hari.
Hal itu disampaikan oleh pelatih Arsenal Mikel Arteta, bahkan pemain berusia 21 tahun itu tidak dibawa ke markas Southampton di Stadion St Mery’s.
Arteta melakukan hal itu sebagai bentuk hukuman terhadap sang pemain. “Kebutuhan tim dan klub sepak bola selalu sama, menempatkan pemain terbaik di lapangan yang 100% fokus untuk memenangkan pertandingan,” ujar Arteta, seperti dilansir Daily Mail.
Adapun sikap tegas Arteta itu, bisa jadi pertanda bahwa gelandang Prancis itu tak akan bertahan lama di Arsenal. Apalagi, dukungan agar Arteta menjualnya terus mengalir dari manajemen dan fans.
“Sedabgjab apa pun masalah internal yang kami miliki, kami menanganinya secara pribadi. Itulah cara kami memanajemen tim,” ungkapnya.
Saat laga Arsenal kontra Brighton, Guendouzi membuat ulah dengna melakukan keributan dengan striker Brighton Neal Maupay usai pertandingan.
Selain itu, Guendouzi mencekik leher Maupay. Dia sempat akan diberi sanksi FA, namun akhirnya bebas dari hukuman.[was]