SPORTS

Lionel Messi Bilang Yang Terpenting Argentina Lolos

Sabtu, 29 Juni 2019

Indonesiaplus.id – Tidak mempermasalahkan baru mencetak satu gol di Copa America 2019. hal itu diungkpakan kapten Argentina, Lionel Messi.

Empat laga yang sudah dimainkan, pemain Barcelona itu hanya mampu mencetak satu gol dari titik penalti saat melawan Paraguay.

Ia mengaku yang terpenting adalah tim bisa terus melaju, menyusul keberhasilan Tim Tango memastikan satu tempat di semifinal.

Skuad Argetina lolos ke semifinal setelah mengalahkan Venezuela dengan skor 2-0, di babak perempatfinal, Sabtu (29/6/2019) dini hari WIB. Dan akan menghadapi Brasil di semfinal.

Kendati demikian Messi menerima kalau dia belum mencapai performa terbaiknya di turnamen tersebut. Namun yang benar itu bukan Copa America terbaik saya bukan yang saya harapkan. Masih ada pertandingan yang terjadi dengan cara ini.

“Anda tidak bisa bermain banyak, itu rumit bagi kita yang ingin melakukan sesuatu yang berbeda, untuk menghindari rival. Dan yang penting adalah kami menang dan kami lolos,” pungkasnya.[was]

Related Articles

Back to top button