HUMANITIES

Poltekesos Gelar Takshow Perawatan Lansia: Ingatkan Masyarakat Jaga Kesehatan Lansia di Masa Pandemi

Indonesiaplus.id – Unit Kajian/Unit Layanan Lanjut Usia (lansia) Politeknik Kesejahteraan Sosial (Poltekesos) Bandung, sebagai organisasi pemberdayaan lansia di lingkungan Poltekesos menggelar Talkshow dengan tema, “Perawatan Lanjut Usia : Sharing bersama Pendamping dan Penggiat Lanjut Usia”.

Ketua Kegiatan, Tukino organisasi Cerita Lanjut Usia di Poltekesos Bandung menggelar talkshow yang langsung dibuka oleh Direktur Poltekesos Dr Marjuki secara daring, Sabtu (/27/2/2021).

Talkshow digelar untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait perawatan, penjagaan dan perlindungan bagi lansia demi kesehatan fisik, koginitif serta psikis.

Menghadirkan pendamping dan pegiat lansia, antara 1. Keynote Speech, Andi Hanindito, M.Si (Direktur Rehabilitasi Sosial Lanjut Usia Kemensos RI), 2. Feri Afrianto, S.Psi (Pejabat Fungsional Direktorat Rehabilitasi Sosial Lanjut Usia Kemensos RI),

Juga, 3. Perwakilan Yayasan Lanjut Usia Wahana Insani Waluya, 4. Drs. Arief Rachman (Keluarga Pensiunan Arcamanik Endah), 5. Rosilawati, S.Sos, MPS. Sp (Dosen Kajian Lanjut Usia Politeknik Kesejahteraan Sosial Bandung).

Acara talkshow dihadiri dan diikuti sebanyak 152 peserta dari pejabat struktural dan fungsional di Poltekesos Bandung, Pejabat Struktural dan Fungsional Direktorat Rehabilitasi Sosial Lanjut Usia Kemensos RI.

Termasuk, dari Perwakilan Yayasan Lanjut Usia Wahana Insani Waluya, Keluarga Pensiunan Arcamanik Endah, para mahasiswa Poltekesos, Pekerja Sosial dan/atau Petugas yang bekerja dalam penanganan lansia, serta masyarakat umum.

Latar belakang kegiatan di atas, berdasarkan data Satgas Penanganan Covis- 19 tahun 2021, bahwa di Indonesia jumlah kasus positif Covid -19 terus bertambah dan hingga kini tercatat 1.123.105 korban terpapar. Kasus sembuh bertambah 11.641 orang dengan total akumulatif 917.306 orang.

Total akumulatif kasus meninggal sebanyak 31.001 orang. Untuk kasus meninggal banyak terjadi pada kelompok usia sekitar 60 tahun, antar 41 – 80 tahun, dan beberapa di antaranya di atas 61 – 80 tahun.

Kendati jumlah kasus terpapar banyak dialami oleh kelompok lanjut usia, namun Direktur Jenderal Kesehatan Masyarakat, Kementerian Kesehatan RI, dr. Kirana Pritasarai MQIH menyampaikan negara menuju populasi penduduk usia tua (Aging Population).

Sesuai proyeksi BPS pada 2019 penduduk lansia sebesar 9,6% juga akan terus meningkat menjadi 16,77% dari data Cerita Lansia Elderly Empoweringn Organization Jalan Ir. H. Juanda Nomor 367 Bandung 40135 pada 2035.

Maka, dipandang perlu melakukan gerakan masif agar masyarakat bisa menjaga dan merawat lansia, Seiring terjadinya proses menua, juga terjadi proses degeneratif alami yang tidak dapat dihindarkan. Tubuh akan mengalami kemunduran fisik, kognitif, dan psikis.

Pada sitausi new normal sekarang ini, lansia lebih sering melakukan kegiatan aktivitas di dalam rumah yang membuat kondisi psikis semakin terganggu.

Juga, lansia sangat rentan terkena Covid-19, sehingga sangat penting menjaga kondisi fisik dan psikis agar tetap sehat, baik bagi lansia di rumah maupun yang berada di tempat alternatif lainnya.[ama]

Related Articles

Back to top button