GLOBAL

Tengku Abdullah Shah Diprediksi Bakal Jadi Raja

Sabtu, 12 Januari 2019

Indonesiaplus.id – Terpilihnya sultan baru pada Sabtu 12 Januari 2019 oleh Pahang, salah satu negara bagian di Malaysia.

Tengku Abdullah Shah dipilih menjadi sultan menggantikan sang ayah, Sultan Ahmad Shah, untuk memimpin Pahang.

Laporan kantor berita Bernama dan media lokal lainnya, Sultan Abdullah diyakini akan dipilih menjadi raja baru Malaysia usai Sultan Muhammad V turun takhta beberapa waktu lalu.

Dewan Pemimpin Malaysia akan memilih raja baru pada 24 Januari mendatang. Negara Malaysia merupakan negara dengan sistem monarki konstitusional. Lewat sistem ini, posisi raja berganti setiap lima tahun sekali di antara pemimpin sembilan negara bagian.

Pahang adalah negara bagian yang mendapat giliran posisi raja setelah masa jabatan Sultan Muhammad V  berakhir. Sultan Muhammad V mengejutkan masyarakat Malaysia, karena turun takhta saat baru dua tahun
berkuasa.

Dia mundur usai muncul laporan dirinya telah menikahi mantan ratu kecantikan Rusia pada November lalu. Pernikahan itu dilaporkan berlangsung saat sang sultan sedang beristirahat dua bulan atas alasan medis.

Peristiwa turun takhta di Malaysia sebelum masa jabatannya berakhir ini adalah kali pertama sejak Negeri Jiran merdeka dari Inggris pada 1957.

Berusia 59 tahun, Sultan Abdullah Shah adalah sosok ternama di bidang olah raga. Saat ini, ia adalah Presiden  Federasi Hoki Asia dan salah satu anggota dewan FIFA.

Meski perannya hanya sebatas simbol negara, Raja Malaysia dihormati sebagian besar masyarakat yang  didominasi etnis Muslim Melayu. Bagi mayoritas warga Malaysia, menghina raja adalah sebuah pelanggaran.

Tak heran, foto raja dan ratu dipasang di seluruh institusi pemerintah Malaysia. Raja juga merupakan simbol agama Islam di Malaysia.[fat]

Related Articles

Back to top button