Janji Amien Rais Bakal Bongkar Dugaan Kejahatan KPK

Rabu, 19 Juli 2017
Indonesiaplus.id – Hari ini, Rabu (19/7/2017), mantan Ketua MPR, Amien Rais, batal menyampaikan aspirasinya pada Panitia Khusus (Pansus) Hak Angket KPK.
Kendati demikian, penyampaian aspirasi tersebut akan dijadwal ulang. Amien berjanji akan membongkar dugaan kejahatan yang dilakukan KPK.
“Saya mantan Ketua MPR, saya 5 tahun memimpin lembaga tertinggi waktu itu. Kalau saya diam saja ada seperti ini, saya juga harus bertanggung jawab. Saya inisiatif sendiri, saya kasih masukan pada pansus angket,” ujar Amien di Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta.
Sebenarnya ingin membongkar persoalan yang ada di dalam KPK. Namun, Ketua Umum PAN memintanya agar menunggu momentum untuk menyampaikan hal tersebut sehingga tak membuat gaduh.
“Jadi saya dengarkan itu, ketua umum saya itu. Saya sudah membuat makalah ini. Dugaan beberapa kejahatan KPK, tetapi ini saya simpan dulu, saya kan dengarkan ketua umum. Jadi saya simpan dulu, pada saatnya nanti akan saya sampaikan,” katanya.
Amin menilai momentumnya lebih tepat beberapa hari lagi ke depan. Sebab, dia tak ingin ketika Ketua DPR, Setya Novanto ditetapkan menjadi tersangka dan ia mengungkapkan sejumlah dugaan kejahatan KPK, ia dianggap memainkan kartu-kartu di mana ia merasa tak ada hubungan sama sekali.
“Ini tidak main-main, sehingga akan saya lengkapi lagi beberapa dokumen, saya akan datang kembali. Kebetulan sekali beliau Pansus Angket KPK ini mau ketemu Pak Wakapolri jam setengah 3, karena kalau saya ketemu mungkin 1-2 jam lah saya akan memberikan masukan,” ucapnya.
Pansus sebelumnya berencana mendengar pandangan dari tokoh masyarakat., sekaligus Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional Amien Rais. Kedatangan Amien ke DPR itu atas inisiatif pribadi.[Mus]